Rabu, 16 Desember 2015

GAWAT!! Trump Makin Unggul Menjadi Calon Presiden, Umat Islam di AS Terancam


Bakal Calon Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, semakin unggul dalam konvensi Partai Republik. Survei ABC News/Washington Post menunjukkan ide-ide kontroversial sang taipan properti didukung oleh pemilih Partai Republik.

Dilaporkan, 59 persen pendukung partai berhaluan konservatif ini setuju atas gagasan melarang semua muslim masuk wilayah Amerika Serikat. Padahal, ide Trump itu dikecam oleh sesama politikus Republik, Gedung Putih, dan banyak pemimpin dunia.

Business Insiden melaporkan, Kamis (17/12), hanya 30 persen pendukung Republik yang menganggap pelarangan muslim masuk ke AS sebagai "tindakan yang keliru."

Berkat usulannya yang antimuslim, popularitas Trump sempat meroket di kalangan warga AS konservatif. Survei terakhir menunjukkan dia didukung 41 persen pemilih Partai Republik, jauh meninggalkan rival-rivalnya sesama bakal capres. Dukungan ini jauh di atas Ted Cruz, saingan kuatnya, yang hanya didukung 14 persen.

Pemilih Republik yang rata-rata terdiri atas orang kulit putih, taat beragama, serta tinggal di kawasan pedesaan atau suburban. Adapun, persepsi pemilih Partai Demokrat dan kalangan independen menolak keras larangan muslim masuk Negeri Paman Sam dalam jangka waktu tertentu. Dalam survei ini, disebutkan bahwa 59 persen responden meyakini bahwa umat muslim di AS mengalami diskriminasi, jauh di atas kalangan yang intoleran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar